WBBM (Wahana Belajar Berkelanjutan bagi Mualaf) merupakan inovasi layanan di Kantor Urusan Agama di lingkungan Kementerian Agama Kota Salatiga. Peran aktif dari Penyuluh Agama Islam sangat penting dalam melaksanakan tugas dan fungsinya membimbing masyarakat, terutama para mualaf.
Tujuan utama dari layanan WBBM ini adalah terwujudnya layanan bimbingan dan pembinaan bagi mualaf secara paripurna, mulai tahap pra mualaf sampai dengan purna mualaf sehingga menjadi pribadi muslim yang baik dan bermanfaat.
Prosedur layanan mencakup: layanan administrasi kependudukan, layanan bimbingan pra mualaf, layanan pensyahadatan, hingga bimbingan pasca mualaf. Pendampingan tidak hanya berfokus pada materi keagamaan, tetapi juga aspek ekonomi agar mualaf dapat mandiri dan sejahtera.
Inovasi Layanan WBBM merupakan layanan bimbingan mualaf yang menjadi tugas Penyuluh Agama Islam dan KUA. Kolaborasi dijalankan bersama pihak terkait, unsur pemerintah, tokoh agama, serta Baznas untuk mewujudkan bimbingan yang paripurna.